Pengaruh Model PBL Berbantu LKPD berbasis Infografis pada Materi Sistem Imun terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kelas XI SMAS Persiapan Stabat

Authors

  • Wanda Syafitri Syafitri Pendidikan Biologi Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Kartika Manalu Manalu Pendidikan Biologi Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Miza Nina Adlini Adlini Pendidikan Biologi Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

DOI:

https://doi.org/10.62734/be.v5i1.671

Keywords:

PBL,Berpikir Kritis, Sistem Imun

Abstract

Berdasarkan hasil wawancara dengan Ibu Dwi selaku guru Biologi SMAS Persiapan Stabat dengan peneliti bahwa mayoritas hasil belajar siswa kelas XI baik nilai harian, nilai ujian tengah semester atau bahkan nilai ujian semester masih dibawah KKM yaitu pada rentang 70-80. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Lokasi penelitian dilaksanakan di Sekolah Menengah Atas Swasta (SMAS) Persiapan Stabat. Penelitian akan dilaksanakan pada bulan Mei - Juni pada semester genap tahun ajaran 2023/2024. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak dua kelas yaitu kelas XI IPA 3 dan kelas XI IPA 4, dimana kelas XI IPA 3 memiliki 25 siswa sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA 4. Dengan demikian, jumlah siswa seluruhnya adalah 52. Instrumen penelitian terdiri dari definisi konseptual, definisi operasional, kisi-kisi dan kalibrasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelas eksperimen menunjukkan hasil yang lebih signifikan karena proses pembelajaran menggunakan model PBL sehingga mampu meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa. Hasil uji statistik uji-t sampel independen terhadap keterampilan berpikir kritis menunjukkan nilai signifikansi 0,000 < sig. = 0,005. Hal ini berarti bahwa kegiatan pembelajaran dengan model PBL berbantuan media informasi pada materi sistem imun berpengaruh terhadap keterampilan berpikir kritis siswa.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2025-07-26

How to Cite

Syafitri, W. S., Manalu, K. M., & Adlini, M. N. A. (2025). Pengaruh Model PBL Berbantu LKPD berbasis Infografis pada Materi Sistem Imun terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kelas XI SMAS Persiapan Stabat. Biologiei Educația, 5(1), 69–77. https://doi.org/10.62734/be.v5i1.671